WAY KANAN - Penutupan TMMD Ke-111 Kodim 0427/Way Kanan dikemas dalam sebuah Acara Penyerahan Hasil Pelaksanaan TMMD dari Kodim 0427/Way Kanan kepada Pemda Kab. Way Kanan yang dilaksanakan di Aula Makodim 0427/Way Kanan dengan dipimpin oleh Kasdim 0427/Way Kanan Mayor INF Sahrul S.E. Rabu (14/07/2021)
Kegiatan penutupan diawali dengan paparan hasil TMMD Ke-111 yang dilangsung dijelaskan oleh Dan SSK Kapten Arm Yana Mulyana tentang pelaksanaan kegiatan TMMD dari awal sampai dengan selesai.
Kegiatan penutupan ini dilaksanakan sederhana mengingat tingginya pandemi Covid-19, dengan tetap menerapkan Protokol Covid-19 jaga jarak dan menggunakan masker.
Sebagai bentuk kepedulian dan rasa persaudaraan yang besar, Kodim 0427/Way Kanan selaku pelaksana TMMD ke-111 memberikan bingkisan kepada Kepala Kampung Negeri Batin Papak Jarot, S.H yang dilaksanakan secara simbolis dihadapan seluruh Tamu Undangan.
Kasdim 0427/Way Kanan mengatakan, Semua kegiatan ini dilaksanakan pada Operasi Bakti TMMD Ke - 111 baik kegiatan fisik maupun non fisik adalah bentuk kepedulian dan upaya TNI bekerja sama dengan Pemda dan seluruh Stake Holder terkait untuk membantu masyarakat terutama dalam situasi Pandemi Covid 19 ini. Hal Ini merupakan wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat.
0 komentar:
Posting Komentar