Sabtu, 31 Juli 2021

Babinsa Koramil 427-01/Pakuan Ratu Laksanakan Komsos di Kampung Bumi Mulya

 


WAY KANAN - Dalam rangka meningkatkan peran Babinsa guna mengetahui perkembangan di masyarakat, Babinsa Koramil 427-01/Pakuan Ratu Kodim 0427/Way Kanan, Sertu Didik Taufik melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat Kampung Bumi Mulya Kecamatan Pakuan Ratu Kabupaten Way Kanan. Sabtu (31/7/2021)


Sertu Didik Taufik mengungkapkan, jika kegiatan Komsos tersebut bertujuan meningkatkan keamanan dan silaturahmi dengan Aparatur kampung  binaannya. Sekaligus untuk mengetahui kondisi dan perkembangan masyarakat di kampung binaannya


Menurutnya, melalui kegiatan Komsos akan terjalin silaturahmi yang baik dengan Aparatur kampung binaan dan akan tercipta suasana yang nyaman dan sejuk, sehingga memperlancar tugas keseharian sebagai Babinsa di wilayahnya.


Diakui, dengan Komsos pihaknya juga dapat mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan dan dapat melakukan upaya deteksi dini dan cegah dini, sehingga apabila ada hal-hal negatif yang berkembang bisa cepat diselesaikan.


Apapun yang terjadi di desa binaan tentunya seorang Babinsa dapat mengetahuinya dan mengerti duduk persoalannya dengan cepat dan tepat berkat keharmonisan dengan warga binaan.

Share:

Jumat, 30 Juli 2021

Bersinergi Dengan Polri, Anggota Koramil Baradatu Kawal Pembagian BST Dari Kementrian Sosial

 


WAY KANAN - Koptu Novan Aryanto anggota Koramil 427-06/Baradatu bersama anggota Polsek Baradatu melakukan pendampingan pembagian Bantuan Sosial Tunai dari Kementrian Sosial Republik Indonesia di Kantor Pos Baradatu Kecamatan Baradatu Kabupaten Way Kanan.


Bantuan Sosial Tunai yang dibagikan kali ini merupakan tahap yang ke 5 dan ke 6 di Tahun 2021 lanjutan dari tahap sebelumnya, pada kesempatan ini juga Koptu Novan tidak lupa menghimbau masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan demi keselamatan bersama.



Adapun masyarakat yang mendapat BST dari Kemensos sebanyak 577 KK dengan jumlah nominal Rp. 600.000,-/KK dengan rincian Kampung Gedung Meneng  49 KK, Kampung Kota Bumi WK 63 KK, Kampung Sungsang 92 KK, Kampung penengahan 26 KK, Kampung Bandar Dalam 27 KK, Kampung Bandar Kasih 16 KK, Kampung Sumber Rejeki 9 KK dan Kampung Kalipapan 295 KK.


Kegiatan berlangsung dengan aman dan tertib serta selalu menerapkan protokol kesehatan.

Share:

Rabu, 28 Juli 2021

Babinsa Banjit Serda Bima Hafizullah Laksanakan Pendampingan Petugas Tes Swab dan Pembagian Masker

 


WAY KANAN - Babinsa Koramil 427-05/Banjit Kodim 0427/Way Kanan Serda Bima Hafizullah melaksanakan pendampingan swab antigen kepada masyarakat oleh pihak puskesmas dan pembagian masker bersama aparatur Kampung Donomulyo kepada  warga binaan untuk memutus mata rantai penyebaran virus covid 19. Kamis (29/07/2021)


Mendampingi pihak puskesmas dalam pelaksanaan tes swab yang dilakukan  merupakan tugas yang harus dilaksanakan Babinsa untuk memudahkan mendapat informasi tentang penyebaran virus covid 19 guna mengetahui perkembangan di wilayah binaan. Selain itu juga sebagai sarana mempererat hubungan kerjasama dan silaturahmi.



Sudah semestinya seorang Babinsa harus selalu ada di tengah-tengah warga masyarakat binaannya agar komunikasi dengan warga dapat terjalin dengan baik, sehingga berbagai informasi yang  ada diwilayah dapat terdeteksi secara dini dengan cepat. Selain itu Babinsa juga merupakan ujung tombak satuan teritorial  di lapangan.


Dengan adanya kegiatan pembagian masker yang dilaksanakan Babinsa bersama aparatur kampung kepada masyarakat yang melintas dan memberikan edukasi tentang wabah  covid-19 ini belum hilang sehingga seluruh lapisan masyarakat harus selalu mematuhi Protokol Kesehatan yang telah menjadi ketentuan Pemerintah dengan 5M Memakai masker, Mencuci tangan,  Menghindari kerumanan, Menjaga jarak,  dan Mengurangi mobilitas.

Share:

Sabtu, 24 Juli 2021

Koptu Gunawan Babinsa Banjit Melaksanakan Komsos Dengan Warga


Koptu Gunawan anggota Koramil 427-05/Banjit Kodim 0427/Way Kanan melaksanakan kegiatan komunikasi sosial kreatif (Komsos) dengan warga masyarakat desa binaan,  Kampung Rebang tinggi Kecamatan Banjit Kabupaten Way Kanan. Jumat(23/07/2021)


Pelaksanaan komsos merupakan tugas rutin yang dilaksanakan Babinsa untuk memudahkan mendapat informasi guna mengetahui perkembangan wilayah binaan. Selain itu juga sebagai sarana mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dan Masyarakat.


Koptu Gunawan menyampaikan Sudah semestinya seorang Babinsa harus selalu ada di tengah-tengah warga masyarakat binaannya agar komunikasi dengan warga dapat terjalin dengan baik, sehingga berbagai informasi yang  ada diwilayah dapat terdeteksi secara dini dengan cepat. Selain itu Babinsa juga merupakan ujung tombak satuan teritorial  di lapangan.


Dengan adanya kegiatan Komsos yang dilaksanakan Babinsa bersama warga desa binaan akan menguatkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat untuk menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI. Koptu Gunawan juga menambahkan bahwa saat ini Wabah Covid-19 ini belum hilang sehingga seluruh lapisan masyarakat harus selalu mematuhi Protokol Kesehatan yang telah menjadi ketentuan Pemerintah dengan 5M Memakai masker, Mencuci tangan,  Menghindari kerumanan, Menjaga jarak,  dan Mengurangi mobilitas.

Share:

Kamis, 22 Juli 2021

Babinsa Kodim 0427/Way Kanan Melaksanakan Komsos Kreatif Dengan Warga Binaan


WAY KANAN - Koptu Suwono anggota Koramil 427-04/Bahuga Kodim 0427/Way Kanan melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) kreatif dengan warga masyarakat desa binaan Kampung Serdang Kuring Kecamatan Bahuga Kabupaten Way Kanan. Kamis (22/07/2021)


Pelaksanaan komsos merupakan tugas rutin yang dilaksanakan Babinsa untuk memudahkan mendapat informasi guna mengetahui perkembangan wilayah binaan. Selain itu juga sebagai sarana mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dan Masyarakat.


Koptu Suwono menyampaikan sudah semestinya seorang Babinsa harus selalu ada di tengah-tengah warga masyarakat binaannya agar komunikasi dengan warga dapat terjalin dengan baik, sehingga berbagai informasi yang ada diwilayah dapat terdeteksi secara dini dengan cepat. Selain itu Babinsa juga merupakan ujung tombak satuan teritorial di lapangan.


Dengan adanya kegiatan Komsos yang dilaksanakan Babinsa bersama warga desa binaan akan menguatkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat untuk menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI. Koptu Suwono juga menambahkan bahwa saat ini Wabah Covid-19 ini belum hilang sehingga seluruh lapisan masyarakat harus selalu mematuhi Protokol Kesehatan yang telah menjadi ketentuan Pemerintah dengan 5M Memakai masker, Mencuci tangan,  Menghindari kerumanan, Menjaga jarak,  dan Mengurangi mobilitas.

Share:

Jumat, 16 Juli 2021

Personel Staf Teritorial Kodim 0427/Way Kanan konsep Laporan Penutupan TMMD


WAY KANAN - TNI Manunggal Membangun Desa TMMD ke - 111 yang dilaksanakan di Kampung Negeri Batin Kecamatan Umpu Semenguk dengan waktu pelaksanaan selama 34 hari akhirnya ditutup langsung oleh Kasdim 0427/Way Kanan dengan hasil 100% tuntas. Untuk itu guna melaporkan kepada Komando Atas personel Staf Teritorial Kodim 0427/Way Kanan membuat Konsep Laporan Pelaksanaa Kegiatan TMMD ke - 111 TA. 2021 Kodim 0427/Way Kanan. Kamis (15/07/21)

Pembuatan Laporan ini merupakan langkah selanjutnya pasca TMMD dengan tujuan sebagai bahan laporan kepada Komando Atas terkait pelaksanaan yang dimulai dari Tahap Perencanaan sampai dengan Tahap Akhir TMMD.

Pasiter Kodim 0427/Way Kanan Kapten Inf A. Yani Folsen mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan langkah penting dari semua rangkaian kegiatan karena di dalam Laporan tersebut mencakup  semua rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan mulai dari awal perencanaan sampai dengan selesainya TMMD. Dan juga sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada Negara terkait hasil pelaksanaan TMMD.

Share:

Kepala Kampung Negeri Batin Terima Bingkisan TMMD ke - 111


WAY KANAN - Penutupan TMMD Ke-111 Kodim 0427/Way Kanan dikemas dalam sebuah Acara Penyerahan Hasil Pelaksanaan TMMD dari Kodim 0427/Way Kanan kepada Pemda Kab. Way Kanan yang dilaksanakan di Aula Makodim 0427/Way Kanan dengan dipimpin oleh Kasdim 0427/Way Kanan Mayor INF Sahrul S.E. Rabu (14/07/2021)

Kegiatan penutupan diawali dengan paparan hasil TMMD Ke-111 yang dilangsung dijelaskan  oleh Dan SSK Kapten Arm Yana Mulyana tentang pelaksanaan kegiatan TMMD dari awal sampai dengan selesai.

Kegiatan penutupan ini dilaksanakan sederhana mengingat tingginya pandemi Covid-19, dengan tetap menerapkan Protokol Covid-19 jaga jarak dan menggunakan masker.

Sebagai bentuk kepedulian dan rasa persaudaraan yang besar, Kodim 0427/Way Kanan selaku pelaksana TMMD ke-111 memberikan bingkisan kepada Kepala Kampung Negeri Batin Papak Jarot, S.H yang dilaksanakan secara simbolis dihadapan seluruh Tamu Undangan.

Kasdim 0427/Way Kanan mengatakan, Semua kegiatan ini dilaksanakan pada Operasi Bakti TMMD Ke - 111 baik kegiatan fisik maupun non fisik adalah bentuk kepedulian dan upaya TNI bekerja sama dengan Pemda dan seluruh Stake Holder terkait untuk membantu masyarakat terutama dalam situasi Pandemi Covid 19 ini. Hal  Ini merupakan wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat.

Share:

Pasiter Kodim 0427/Way Kanan Pimpin Apel Pagi Pasca TMMD

 



WAY KANAN - TMMD ke - 111 secara resmi telah ditutup oleh Dandim 0427/Way Kanan yang diwakili oleh Kasdim 0427/Way Kanan dengan dihadiri Pejabat Forkompimda Kab. Way Kanan dengan menerapkan Protokol Kesehatan Pencegahan Penyebaran Covid 19. Pasca TMMD Pasiter Kodim 0427/Way Kanan memimpin langsung pelaksanaan Apel Pagi personel Kodim 0427/Way Kanan. Kamis (15/07/2021) 

Pelaksanaan TMMD memang sudah selesai namun bukan berarti langsung selesai semua, hari ini saya ambil personel Kodim 0427/Way Kanan guna memberikan arahan tentang Evaluasi pelaksanaan selama  TMMD dan juga membagi tugas kepada personel untuk melaksanakan pengecekan sekaligus pembersihan alat perlengkapan yang digunakan" ungkap Pasiter Kodim Kapten Inf A. Yani Folsen.

Beliau juga menambahkan bahwa, selain kegiatan tersebut di atas, ada juga kegiatan penyusunan Laporan Pelaksanaan TMMD yang  dikonsep oleh pers Staf Ter guna bahan laporan kepada Komando Atas.

Share:

Jelang Pengembalian ke Satuan Seluruh Personel TMMD Ke-111 Kodim 0427/Way Kanan, Jalani Rapid Test Antigen

 


Way Kanan - Sebanyak 150 orang personel yang terlibat dalam Satgas TMMD ke - 111 Kodim 0427/Way Kanan menjalani Rapid Test Antigen. Rabu (14/07/2021)

Hal tersebut dilakukan untuk meyakinkan anggota yang akan kembali dari Satgas TMMD ke-111 Kodim 0427/Way Kanan terbebas dari Covid-19.

Pengambilan sampel Rapid Test Antigen berlangsung di Tenda Peleton Balai Kampung Negeri Batin, Kec. Umpu Semenguk Kab. Way Kanan.

Dengan melibatkan petugas kesehatan dari Pos Kesehatan (Poskes) Kodim 0427/Way Kanan bekerja sama dengan petugas dari Dinas Kesehatan Kabupaten Way Kanan, satu persatu anggota menjalani pemeriksaan Rapid Test Antigen Covid -19.

"Rapid hari ini untuk mengecek pers TMMD apakah terpapar Covid 19 atau tidak guna mencegah penyebaran Covid 19" ujar Dan SSK Kapten Arm Yana Mulyana.

Share:

Personel TMMD Kodim 0427/Way Kanan laksanakan Rapid Test Antigen

 


WAY KANAN - TMMD ke - 111 Kodim 0427/Way Kanan secara resmi telah ditutup oleh Dandim 0427/Way Kanan yang diwakili oleh Kasdim 0427/Way Kanan Mayor Inf Syahrul, S.E yang dilaksanakan dengan pedoman Protokol Kesehatan Pencegahan Penyebaran Covid 19. Untuk itu pasca TMMD, seluruh personel yang terlibat melaksanakan Rapid Test Antigen guna mencegah penyebaran Covid 19 di Kabupaten Way Kanan ataupun daerah yang merupakan Domisili dari seluruh personel Satgas TMMD. Rabu (14/07/2021)

Rapid Test Antigen dilaksanakan dalam rangka untuk mengecek secara langsung seluruh personel TMMD yang selama satu bulan melaksanakan kegiatan TMMD di Kampung Negeri Batin tentang kondisi terakhir terkait Covid 19. Dan juga bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19 yang sejak seminggu terakhir terjadi lonjakan secara Nasional.

"Hari ini kita laksanakan Rapid Test Antigen, guna mengecek kondisi personel TMMD sebelum dipulangkan ke Satuan atau Instansi masing-masing terkait apakah personel yang terlibat ada yang reaktif atau tidak Covid 19 guna mencegah penyebaran Covid 19", ujar Kapten Arm Yana Mulyana Dan SSK TMMD.

Beliau juga menambahkan, bahwa Rapid Test Antigen terselenggara berkat dukungan Pemerintah Daerah Kab. Way Kanan yang sangat peduli terhadap Penanganan Pencegahan Penyebaran Covid 19.

Share:

TMMD Selesai, Kemanunggalan TNI dan Rakyat Tetap Terjaga



WAY KANAN - Rabu (14/07/2021) Kerja sama yang erat antara TNI dengan rakyat harus terus terjaga, meski program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 Kodim 0427/Way Kanan telah usai. Dengan keterpaduan itu, diharapkan mempercepat pembangunan di daerah.

TMMD adalah salah suatu program terpadu antara TNI dan pemerintah daerah yang bertujuan untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan di daerah. Dengan harapan, kesejahteraan masyarakat di daerah juga meningkat. Selain sasaran pokoknya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, TMMD juga bertujuan sebagai upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Kasdim 0427/Way Kanan Mayor Inf Syahrul, S.E dalam Acara Penyerahan Hasil Pelaksanaan TMMD mengucapkan terima kasih untuk kerja keras dan tugas yang telah selesai tepat waktu.

“Meski dilaksanakan dalam situasi pandemi Covid-19, TMMD ke-111 Kodim 0427/Way Kanan yang telah sama-sama kita kerjakan berjalan dengan lancar. Selama penyelesaian pekerjaan kita tetap melaksanakan protokol kesehatan dalam bekerja,” ujarnya.

Share:

Warga Genggam Kenangan Bersama TNI Saat TMMD ke 111 Kodim 0427/Way Kanan



WAY KANAN – Banyak kenangan yang digenggam sejumlah warga di Kampung Negeri Batin, Kecamatan Umpu Semenguk, Kabupaten Way Kanan selama berbaur dengan Prajurit TNI anggota Satgas TMMD ke 111 Kodim 0427/Way Kanan, seperti diketahui bersama Program TMMD ke-111 Kodim 0427/Way Kanan secara resmi telah ditutup pada Rabu 14 Juli 2021, dan seluruh anggota TNI Satgas TMMD telah kembali kesatuan masing-masing, namun meski demikian kebersamaan antara TNI dengan Warga akan terus dikenang.


Hal itu bisa dimaklumi, karena selama pelaksanaan TMMD, Prajurit TNI Satgas TMMD tinggal bersama warga Kampung Negeri Batin, sehingga banyak kenangan selama satu bulan bersama anggota TNI. ‘’Kami saling cerita, bercanda dan bergurau sembari melepas lelah setelah seharian bekerja. Ternyata TNI tak segarang yang saya kira. Selain sosok abdi negara ternyata tak ubahnya seperti kami, bisa susah, senang dan capek,” ungkap Suprapto salah seorang warga Kampung Negeri Batin dalam Acara Penutupan TMMD.


“Satu yang sangat membekas di hati keluarganya, adalah secapek apapun para prajurit TNI tetap gembira. Segala permasalahan yang ada dapat disikapi dengan seyum dan kegembiraan. Hal itu membuatnya dan keluarga harus meniru sikap seperti itu, walaupun seberat apapun beban hidup yang ada, kita harus tegar dan senang,’’ ungkapnya.


Dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada Kodim 0427/Way Kanan selaku pelaksana Satgas TMMD, karena selama sebulan ini telah bekerja keras melaksanakan pembangunan di Kampung Negeri Batin. “Semoga apa yang sudah dibangun oleh anggota Satgas TMMD di kampung kami dapat bermanfaat bagi masyarakat Kampung Negeri Batin”, pungkasnya.

Share:

Jumat, 02 Juli 2021

Kodim 0427/Way Kanan Berikan Ucapan HUT Bhayangkara Ke-75 ke Polres Way Kanan


Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-75, Kodim 0427/Way Kanan yang diwakili oleh Kasdim 0427/Way Kanan Mayor Inf Syahrul, S.E beserta beberapa anggota Kodim 0427/Way Kanan memberikan ucapan selamat kepada Kapolres Way Kanan beserta jajarannya bertempat di Halaman Kantor Polres Way Kanan. Ucapan diberikan usai kegiatan Video Conference peringatan HUT Bhayangkara ke-75. Kamis (1/7/2021)


Pada kesempatan tersebut, Kasdim 0427/Way Kanan menyampaikan bahwa soliditas dan sinergitas antara personel TNI dan Polri sangat berperan penting dalam menjaga keamanan dan kondusifitas wilayah, khususnya di wilayah Kabupaten Way Kanan, terbelih di era Pandemi Covid - 19 yang belum usai, soliditas dan sinergitas ini sangat mendukung percepatan penanganan Covid-19 khususnya di Kabupaten Way Kanan.

"Transformasi Polri yang presisi mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan Ekonomi Nasional menuju Indonesia Maju", hal ini merupakan tema yang diangkat dalam memperingati hari ulang tahun Polri yang ke-75 dan kami sebagai mitra Polri sangat mendukung agar hal tersebut terealisasi" ujar Kasdim 0427/Way Kanan. 


Share:

Total Tayangan Halaman

Wisata Way Kanan

Cari Info Way Kanan

Diberdayakan oleh Blogger.